Breaking News

Blogroll

Monday 1 December 2014

Pengantar

Puji syukur Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan karunia-Nya sehingga kami dapat menyusun Website Desa Budaya Bejiharjo dihadapan pembaca yang berbudiman sekalian.

Tidak lupa kami sampaikan ucapan terma kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya
 kepada :
  1. Kepala Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta beserta stafnya yang telah memberikan dorongan, pengarahan, bimbingan serta pembinaan secara langsung maupun tidak langsung termasuk dukungan berupa kebijakan serta bantuan dana melalui berbagai pola pembinaan yang telah dilaksanakan selama tahun 2014 maupun tahun-tahun sebelumnya.
  2. Bupati Gunungkidul yang telah mendukung pengembangan Desa Budaya Bejiharjo, hal ini kami rasakan sebagai spirit moral yang sangat berharga.
  3. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Gunungkidul beserta stafnya yang selalu penuh perhatian mendorong upaya pelestarian dan pengembangan budaya di desa budaya Bejiharjo.
  4. Kepala Desa Bejiharjo beserta stafnya yang telah memberikan kepercayaan untuk mengelola Desa  Budaya Bejiharjo kepada kami sebagai pengurus serta telah memberkan dukungan baik secara moril maupun materiil.
  5. Semua pihak yang telah memberikan bantuan apapun sehingga tersusunnya buku panduan ini.


Website 
ini kami susun untuk memberikan gambaran sekilas tentang Desa Budaya Bejiharjo yang memuat antara lain : Data Wilayah, Kependudukan, Lembaga, Potensi Budaya yang kami kemas dalam profil Desa Budaya Bejiharjo.

Kami sadari sepenuhnya bahwa website ini masih jauh dari yang diharapkan, oleh karena itu kritik dan saran yang membangun dari semua pihak sangat kami nantikan.  Akhirnya mohon maaf segala kekurangan yang ada, terima kasih dan semoga bermanfaat.

Bejiharjo,  07  Desember  2014


Pengurus Desa Budaya Bejiharjo

No comments:

Post a Comment

Designed By Published.. Blogger Templates